logo blog

Dapur Karanganyar

Selamat Datang Di Blog Kompi Males
Terima kasih atas kunjungan Anda di blog Kompi Males,
semoga apa yang saya share di sini bisa bermanfaat dan memberikan motivasi pada kita semua
untuk terus berkarya dan berbuat sesuatu yang bisa berguna untuk orang banyak.

Resep Kamar bola


Langsung aja yukkk…. pertama-tama kita siapkan bahan untuk bola-bola daging…
• 200gr daging udang
• 100gr daging ayam tanpa tulang
• 1 butir telur ayam
• 3 sdm tepung sagu tani
• 1 sdt garam + gula
• sedikit lada
• minyak untuk menggoreng
Lalu…
• Giling halus semua bahannya, bulatkan serupa bola, adonan tersebut
• Panaskan minyak lalu goreng hingga kecoklatan
• Angkat dan tiriskan bola-bola dagingnya.
Setelah itu, kita siapkan…
• 200 gr udang, kupas, sisakan ekornya, kerat punggung dan buang kotorannya
• bola-bola daging
• 100 gr wortel, iris melintang
• 100 gr kembang kol
• 75 gr kapri manis, siangi
• 3 siung bawang putih, keprek dan cincang kasar
• 1 butir bawang bombay. iris melintang tipis
• 1 sdm kecap ikan
• 300 ml kaldu ayam
• 5 sdm saos tomat
• 2 sdm madu
• larutan maizena secukupnya
• garam dan lada secukupnya
• minyak untuk menumis
Kemudian…
• Panaskan minyak, tumis sebentar udang dan cumi, setelah setengah matang, angkat dan sisihkan
• Gunakan minyak bekas menumis udang dan cumi untuk menumis bawang putih, hingga bawang putihnya harum, kemudian masukkan kecap asin, aduk-aduk, masukkan kaldu ayam, wortel dan kembang kol dan irisan bawang bombay, didihkan.
• Masukkan saos tomat dan madu, aduk hingga merata, masukkan udang, bola-bola daging dan cumi, aduk-aduk kembali hingga bumbu meresap.
• Masukkan kapri manis, garam dan lada, serta larutan maizena, aduk-aduk hingga kuah agak mengental, dan matikan api.
• Kamar bola spesial siap disajikan
Enter your email address to get update from Kompi Ajaib.
Print PDF
Next
« Prev Post
Previous
Next Post »

Copyright © 2013. Dapur Karanganyar - All Rights Reserved | Template Created by Kompi Ajaib Proudly powered by Blogger